Kemegahan Stadion Gelora Bung Tomo, Markas Persebaya!

Stadion Gelora Bung Tomo menjadi kebanggaan masyarakat Jawa Timur. Kondisi lapangan yang baik dan fasilitas memadai menjadikan stadion ini layak menjadi lokasi event-event besar. 

Berikut hal-hal menarik yang bisa Anda simak mengenai stadion yang tidak kalah keren dengan Stadion Gelora Bung Karno di Senayan.

Sejarah Stadion Gelora Bung Tomo 

Stadion Gelora Bung Tomo merupakan bagian dari kompleks olahraga Surabaya Sport Center dan merupakan stadion serbaguna yang mulai dibuka pada 6 Agustus 2010. 

Stadion ini berlokasi di Benowo, Kecamatan Pakal, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur. Stadion ini pun menjadi yang terbesar di Jawa Timur, sehingga gelanggang olahraga ini memiliki harga sewa yang mahal apabila ingin menggunakannya. 

Stadion baru diresmikan pada 2010 lalu sehingga kualitasnya masih sangat bagus dan yang membuatnya semakin megah adalah konsep Stadion Olympic yang diterapkannya.

Meskipun memiliki harga sewa yang mahal, namun sepadan dengan fasilitas penunjang yang terdapat pada stadion ini. Dari mulai rumput lapangan sampai pencahayaan stadion yang baik untuk pertandingan siang maupun malam hari.

Meskipun demikian, stadion ini masih memiliki PR dan belum 100 persen sempurna. Hal tersebut karena masih terdapat bagian yang belum rampung, misalnya lahan parkir dan akses menuju stadion.

Fungsi Stadion Gelora Bung Tomo 

Stadion Gelora Bung Tomo menjadi home base baru untuk klub Persebaya Surabaya dalam Liga 1. Sebelumnya Persebaya menggunakan Stadion Gelora 10 November sebagai markasnya.


Baca Juga: Sejarah Permainan Softball


Fasilitas Stadion Gelora Bung Tomo 

Stadion yang akan menjadi salah satu lokasi pagelaran akbar Piala Dunia U-20 ini memang memiliki fasilitas yang nyaman dan berkualitas, antara lain sebagai berikut :

  • Bench Pemain yang Nyaman

Bench menjadi salah satu fokus pihak pengembang stadion agar dapat memberikan kenyamanan bagi pemain sehingga bisa bermain dengan maksimal. Tak hanya bagi pemain, bench pun memang nyaman bagi official tim.

Hal tersebut karena tempat duduk dibuat dari bahan berkualitas dan memiliki warna silver yang empuk dan terdapat rumput sintetis di lapisan bawahnya. Agar para pemain dan official merasa aman, bagian belakang bench diberi semacam perisai.

Seperti sudah menjadi rahasia umum, bagaimana kondisi yang tidak kondusif saat terjadi kericuhan supporter.

  • Papan Skor yang Mewah

Kesan megah juga bisa Anda temui pada pemasangan LED yang menjadi pernik mengagumkan di stadion ini. Stadion ini memasang dua buah LED dengan ukuran 16 x 6 meter sehingga mirip dengan yang berada  di GBK. 

Pemasangan LED tersebut tidak hanya menambah nilai estetika namun juga menjadi solusi jika penonton ingin melihat atau lupa dengan skor.

Selain itu, pemasangan LED besar tersebut membuat penonton bisa mendapati momen-momen berkesan dalam pertandingan. 

Warga Surabaya tentu bisa semakin bangga, karena hal seperti ini masih belum banyak dijumpai di stadion-stadion lokal.

  • Rumput Lapangan Berkualitas 

Menurut website Olahraganesia salah satu elemen penting lapangan yang mempengaruhi performa bermain pemain adalah rumput lapangan. Hal tersebut karena pemain akan bermain lebih optimal apabila kondisi lapangan bagus. Hal tersebut menjadi perhatian utama pengelola stadion ini. 

Gelanggang olahraga ini semakin komplit fasilitasnya dengan mendatangkan rumput dari Kanada yang kualitasnya tidak diragukan lagi. Rumput yang digunakan sudah berstandar internasional dan sesuai dengan standar FIFA. 

Penggunaan rumput ini terlebih dahulu dilakukan proses pengolahan di daerah Pasuruan sebelum akhirnya ditanam. Hal tersebut dilakukan agar kualitas rumput semakin baik.Tidak heran apabila pemain akan bermain dengan maksimal saat bertandang ke stadion tersebut.

  • Drainase Berkualitas Baik

Salah satu faktor penting yang mempengaruhi berlangsungnya suatu pertandingan adalah faktor cuaca. Tak jarang lapangan tergenang air sehingga menyebabkan dihentikannya pertandingan yang sedang berlangsung. Hal semacam itu bisa sering terjadi, mengingat Indonesia beriklim tropis.

Sistem drainase yang sudah berstandar internasional pun diimplementasikan di SGBT untuk mengantisipasi kejadian tersebut. Dengan sistem drainase yang canggih tidak akan membuat stadion tergenang air meskipun hujan lebat. 

Jadi, pertandingan yang sedang berlangsung pun tidak akan dihentikan karena alasan lapangan tergenang sehingga membuat bola tidak dapat berjalan dengan baik. 

Selain itu, stadion ini juga dilengkapi penerangan lampu sebanyak 40 buah dengan kekuatan 1200 lux. Jumlah tersebut cukup untuk menerangi sebuah pertandingan di malam hari.

  • Tribun Penonton yang Megah 

Dengan segala fasilitas yang berkualitas, stadion ini pun dilengkapi tribun penonton yang megah. Bentuk tribun layaknya stadion megah di Eropa, bentuknya melingkar canggih. Kualitas stadion ini memang tidak bisa disepelekan mengingat konsep yang dianut adalah konsep Stadion Olympic.

  • Kapasitas tribun penonton : 55.000
  • Kapasitas maksimal penonton : 60.000

Di Stadion Gelora Bung Tomo ini juga tersedia lintasan atletik yang bisa digunakan oleh para atlet dengan nyaman. Hal tersebut karena arena olahraga tersebut sudah berstandar internasional. Lintasan atletik sebanyak 8 jalur, dengan panjang 400 meter. Tentunya selain megah, stadion ini bernilai multifungsi.

Kelebihan-kelebihan stadion ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri untuk warga Jawa Timur dan menambah daftar stadion berkualitas di Indonesia. Dengan begitu, kondisi sepak bola di Tanah Air pun diharapkan semakin berkembang.

Tentunya untuk meraih prestasi yang bagus, dibutuhkan dukungan fasilitas yang berkualitas pula. Kelebihan-kelebihan stadion ini bukan tanpa cela, karena masih perlu upaya perbaikan dan perawatan agar kedepannya bisa benar-benar sejajar dengan Stadion Gelora Bung Karno di Jakarta.


Baca Juga: Tugas Wasit Sepak Bola


Data Stadion Gelora Bung Tomo 

  • Menjadi tempat berlangsungnya laga uji coba Timnas U-19 Indonesia melawan Timnas U-19 China dengan skor akhir 3-1
  • Stadion ini juga direncanakan untuk menjadi salah satu lokasi berlangsungnya Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang
  • Menjadi lokasi pembuka laga Liga 1 2020
  • Menjadi salah satu lokasi berlangsungnya kompetisi Liga 1, yaitu sebagai kandang Persebaya

Harga Tiket Masuk Stadion

Harga tiket masuk stadion ini bervariasi, yaitu sebagai berikut :

  • Tiket terusan (Bonek Card) untuk pembelian musim penuh dengan 17 laga kandang : Rp. 29.500 per match
  • Tiket terusan (Bonek Card) untuk pembelian seperempat musim dengan 4 laga kandang dan setengah musim untuk 8 laga kandang : Rp. 37.500 per match
  • Pembelian tiket di Surabaya Store mendapat potongan 40% (menjadi Rp.40.000) khusus untuk pelajar dengan menunjukan kartu pelajar atau KTM
  • School Group Sales, yaitu rombongan SD/SMP dengan minimal jumlah orang sebanyak 50. Akan mendapat harga tiket Rp.50.000 beserta merchandise
  • Anak-anak panti asuhan dan anak usia di bawah 17 tahun berkesempatan mendapat tiket gratis
  • Untuk pelanggan Persebaya Store gratis 1 tiket untuk total transaksi Rp.150.000

Baca Juga: Teknik Dasar Sepak Bola


Stadion Gelora Bung Tomo kini memang menjadi sorotan karena akan dijadikan salah satu lokasi kompetisi Piala Dunia U-20. Berbagai persiapan dan pembenahan pun dilakukan pemerintah daerah setempat sehingga menjadikan kualitas stadion ini semakin baik dan semakin menjadi kebanggaan warga Surabaya.